Menulis untuk Meliterasi Generasi

Share

Ika Yuliana adalah guru IPS di SMP Negeri 1 Tenggarong Seberang. Sudah mengajar sejak 16 tahun lalu dan dua tahun terakhir mulai aktif dalam literasi terutama menulis.

Baru-baru ini, Ika mendapatkan predikat penulis terbaik ke-3 dalam Kumpulan Puisi Harapan. Ika sudah berani membukukan karyanya dan saat ini bisa dibaca dalam buku antologi puisi “Semusim Pandemi” dan juga tulisan nonfiksinya dimuat di Jurnal Revolusi Pendidikan Indonesia.

Bagi Ika, menulis adalah cara untuk menjejak aksara dan berbagi cerita pengalaman. Menuangkan gagasan dalam bentuk tulisan dan menghasilkan sebuah karya yang nantinya menjadi sejarah dan jejak dalam perjalanan hidup adalah tujuannya menulis. Melalui menulis juga Ika berharap agar dapat meliterasi generasi negeri ini. (IF)