Kukarpintaridaman.com, Kukar – Koordinator Komunitas Belajar Kukar Pintar Idaman (KBKPI) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Dr. Emy Rosana Saleh, M.A.,T.Sol memimpin rapat evaluasi program kerja KBKPI tahun 2024 yang berlangsung pada Kamis (28/11/2024). Dalam rapat tersebut, Emy menekankan pentingnya pemantauan dan evaluasi berkala untuk memastikan semua program berjalan sesuai dengan target dan berdampak positif bagi kemajuan lembaga Pendidikan yang ada di Kukar.
“Rapat evaluasi ini merupakan kesempatan untuk meninjau sejauh mana pencapaian kita dalam menjalankan program kerja yang telah disusun sebelumnya. Kita ingin memastikan bahwa setiap inisiatif yang diusung tidak hanya terukur, tetapi juga relevan dengan kebutuhan dan perkembangan zaman,” ujar Emy Rosana Saleh dalam sambutannya.
Selama rapat, para anggota KBKPI menjelaskan hasil dari berbagai program yang telah dilaksanakan sepanjang tahun ini, mulai dari program peningkatan kualitas dan mutu pendidikan hingga inisiatif terkait penguatan program lanjutan. Emy Rosana Saleh juga memberikan apresiasi kepada seluruh tim KBKPI atas usaha dan kerja kerasnya dalam mengawal seluruh kegiatan yang telah dirancang pada tahun 2024.
“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras dalam menjalankan program kerja yang telah disusun pada tahun 2024, ini adalah langkah nyata kita untuk mendukung misi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kukar meskipun masih ada beberapa program kerja yang belum terealisasi dan akan kita laksanakan di tahun 2025 mendatang”, ujarnya.
Dari hasil evaluasi tersebut, Emy Rosana Saleh memaparkan beberapa kegiatan yang telah dilaksanakan pada tahun 2024 antara lain:
- Lomba (Ranking 1, Menulis, Pembuatan Google Site)
- Penyusunan Modul Ajar SMP
- Pendampingan Advokasi IKM SMP
- Penyusunan Soal ANBK SD & SMP
- Pendampingan Persiapan Sekolah Rujukan Google (SRG)
- Membatik
- Persiapan Program Sekolah Inklusi
- Bimtek Penyusunan Soal Asesmen (Jakarta)
- Pendampingan Literasi Membaca pada satuan pendidikan
- Pengenalan KBKPI pada kegiatan di Kantor Google
- Pameran (Expo)
Sedangkan kegiatan yang belum terealisasikan ada dua yakni “Pendampingan Literasi Keliling pada satuan Pendidikan dan Webinar”, terangnya.
Selama rapat berlangsung, para anggota KBKPI yang dipimpin oleh Ranem, M.Pd mengusulkan berbagai macam program kegiatan lanjutan yang akan dilaksanakan pada tahun 2025 mendatang diantaranya:
- Lomba: Cerdas Cermat (siswa), Ranking 1, Desain Grafis, menulis (guru)
- Penyusunan Bank Soal Berbasis HOTS
- Program Penguatan P5: Kolaborasi Teknologi dan kearifan lokal
- Penguatan MGMP
- Penguatan Kompetensi B.Inggris, Numerasi & Sains
- Lanjutan program GRS
- Pembuatan Konten Digital – pembuatan video
- Lanjutan program sekolah inklusi
- Psikologi??
- Monev
- MA untuk SD
- Kurikulum tentang ada
- KBKPI rutin??
- Portal
Dari beberapa program kegiatan diatas, Ranem berharap agar seluruh tim KBKPI tetap menjaga solidaritas agar seluruh kegiatan yang diusul bisa terlaksana dengan baik.
“Bapak ibu para tim KBKPI, dari beberapa program kegiatan yang diusul, kita tetap berusaha untuk merealisasikan semua program ini karena sudah menjadi tugas serta tanggungjawab kita bersama dalam menjalankan serta membangun mutu pendidikan di Kabupaten Kutai Kartanegara”, tutupnya. (adv/dw)