KUKARPINTARIDAMAN.COM, Kukar – Upacara Bendera, Senin, 13 januari 2025, di SMP Negeri 1 Tenggarong, diwarnai kemilai trophy yang dihasilkan oleh peserta didik sekolah tersebut pada akhir tahun 2024. Selain itu, prestasi peserta didik juga didapat pada awal tahun 2025 tepatnya 11-12 Januari 2025.
Prestasi akhir tahun ditorehkan oleh Keisya Aurelia (kelas 9 APT. Pranoto), Muhammad Denis Aqilani (kelas 7 APT Pranoto), dan Nazira Delita (kelas 9 Tan Malaka).
Keisya Aurelia menyabet Juara 1 Kyorugi Putri Indonesia Inter Student Taekwondo Championship dan Juara 1 Kyorugi Semi Prestasi Cadet putri Over 59 kg. Sedangkan Denis menyabet juara 1 Kyorugi Putra Indonesia Inter Student Taeksondo Championship dan Juara 2 Kyorugi Putra semi prestasi kadet putra under 45 kg.
Kedua peserta didik ini mendapatkan predikat tersebut setelah bertarung melawan rekan lain se-indonesia dalam ajang Taeksondo Championship dan PRABU Taeksondo Challenge 8 di Tangerang, Banten.
Selain itu, ada juga Nazira Delita yang berhasil menyabet Juara 3 tunamen Taekwondo antar klub Piala Gubernur Kalimantan Timur 2024. Prestasi yang merupakan pelecut semangat untuk tampil lebih baik lagi dan menembus nasional seperti rekannya yang lain.
Untuk tim Paskas, SMPN 1 Tenggarong yang menurunkan satu tim Junior berhasil mendapat predikat:
- Juara Harapan 2 LPK2B Trisaga Asterico
- Juara Madya LPK2B Trisaga Apgilius
- Best Costum
- Best kontingen
Selamat untuk SMPN 1 Tenggarong. Sekolah pertama di kabupaten Kutai Kartanegara yang tetap mempertahankan mutu pembelajaran demi peserta didik yang berkualitas. (IF)