SMPN 1 Anggana Lanjutkan Pengimbasan GWE ke SDN 008 Anggana

Share

KUKARPINTARIDAMAN.COM, Kutai Kartanegara – SMPN 1 Anggana kini kembali melakukan kegiatan pengimbasan lanjutan di SD Negeri 008 Anggana. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal  03 s.d. 04 Februari 2025 bertempat di ruang kelas SD Negeri 008 Anggana. Kegiatan ini merupakan program lanjutan yang telah dilakukan sebelumnya pada tanggal 07 s.d. 08 Oktober 2024 yang dilaksanakan di SMPN 1 Anggana.

SD Negeri 008 memang bukan termasuk SD piloting SRG jenjang SD. Pengimbasan sebelumnya mengenalkan materi pengetahuan tentang chromebook dan pada pertemuan berikutnya sudah mempelajari fitur-fitur yang ada pada titik 9 seperti google classroom, google slide, google doc, google formulir dan fitir-fitur lainnya.  Pertemuan yang dilakukan sebanyak empat kali ini masih memerlukan lagi pendampingan lanjutan karena masih banyak persyaratan yang harus dipenuhi untuk menuju KSRG oleh SMPN 1 Anggana.

Kepala sekolah, guru, serta staf tata usaha sangat antusias dan memiliki keinginan yang besar untuk menjadi KSRG, jumlah guru di SDN 008 Anggana sebanyak 15 guru, di bawah kepemimpinan Rustam, S.Pd. selaku kepala sekolah. Beliau berharap setelah mengikuti pelatihan pengimbasan GWE, mereka bisa menerapkan materi-materi pelatihan seperti membuat dokumen, formulir, dan situs di Google di kelas. Materi yang disampaikan selama pelatihan ini bisa digunakan untuk mengelola pembelajaran di kelas online yang dapat memudahkan para pengajar  dengan menggunakan cromebook.

Semoga ke depannya  bisa meningkatkan keterampilan dan pengetahuan, sehingga bisa meningkatkan produktivitas dan kinerja mereka. SD 008 sangat berterima kasih kepada  tim dari SMPN 1 Anggana yang telah mewadahi dalam proses belajar berbasis digital. (Rn/ER)