KUKARPINTARIDAMAN.COM, Kukar -Biasanya kegiatan kepramukaan diprakarsai oleh Gugus Depan yang berangkalan di sekolah. Apabila dilaksanakan secara gabungan, maka pelaksanaannya dikoordinir oleh kwartir ranting setempat untuk tingkat kecamatan.
Berawal dari kegiatan Jambore Ranting Kecamatan Sebulu Tahun 2016, di mana panitia meminta pemuda Desa Giri Agung untuk membantu dalam kepanitiaan, ada tindak lanjut yang disambut positif oleh pemerintah desa. Dari peran serta dalam kepanitiaan ini, setiap tahun, Desa Giri Agung melaksanakan kegiatan perkemahan dengan mengakomodir sekolah-sekolah di desa Giri Agung yang akhirnya menjadi kegiatan tahunan.
Lilis, salah satu panitia kegiatan menuturkan bahwa di tahun 2024 ini, panitia Perkemahan tahunan mencoba membuka kesempatan kepada sekolah dari luar desa untuk ikut bergabung. Kegiatan ini disambut baik oleh beberapa sekolah di desa sekitar. Kegiatan dilaksanakan pada 13 s.d.15 September 2024 di lapangan sepak bola Giri Agung. Kegiatan yang dimotori oleh para pemuda dan pemudi Desa Giri Agung ini menyelenggarakan berbagai lomba kepramukaan seperti scouting skill.
Pemerintah desa selalu mendukung kegiatan positif seperti kegiatan perkemahan tahunan ini. Selain kegiatan kepramukaan, mereka juga melakukan kegiatan santunan anak yatim piatu. Kegiatan ini melibatkan para siswa dari sekolah-sekolah terdekat. Hal ini juga untuk memfasilitasi para siswa karena untuk mengikuti kegiatan di tingkat kecamatan, jaraknya cukup jauh. (ran)