Junrya, Al Shiva Kausa Putri, Sukma Fitriana, Dina Asturi Anggreini, Sazkia Lyla Nur, dan Aira Yudini Zesilya merupakan 6 pemain andalan tim voli putri SMP Negeri 1 Anggana. Mereka yang tergabung dalam club voli Batara Gada (BG) telah banyak menyabet gelar juara di berbagai turnamen voli. Permainan dan keterampilan bermain mereka telah diakui, baik di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi.
Voli adalah salah satu pilihan ekstrakurikuler yang ada di SMP Negeri 1 Anggana. Sejak BG Anggana berdiri pada tahun 2012, SMP Negeri 1 Anggana mempercayakan pelatihan siswa siswinya kepada Junius Doni Lesmono, pendiri sekaligus pelatih berbakat di club BG.
Keberhasilan yang telah diraih oleh tim voli SMP Negeri 1 Anggana juga tidak terlepas dari dukungan para orang tua dan wali siswa yang selalu siap membantu dalam setiap turnamen yang diikuti oleh sekolah.
Berikut adalah sebagian penghargaan yang sukses diraih oleh tim voli SMP Negeri 1 Anggana :
1. 2017, Juara 4 Putri Kejuaraan Bola Voli U21 Se-Kaltim;
2. 2017, Juara 3 Putri Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup Tingkat Kabupaten;
3. 2018, Juara 3 Putri Kejuaraan Bola Voli Pelajar Se-Kaltim;
4. 2018, Juara 2 Putri Kejuaraan Bola Voli Se-Kaltim;
5. 2019, Juara 2 POPWIL Lombok, Mewakili Kaltim di Kejuaraan Bola Voli di NTT, Lombok;
6. 2019, Juara 3 Putri Bupati Cup, Tingkat Kabupaten;
7. 2021, Juara 1 piala PBVSI KUKAR;
8. 2021, Juara 3 POPDA Kaltim , di Kab. Paser;
9. 2022, Juara 3 Putri POPDA Kaltim;
10. 2020, Juara 2 Putri Kejurprov;
11. 2023, Juara 1 Junior Putri Kejuaraan Bola Voli bupati Cup, Lapangan Tenis In Door DPRD KUKAR;
12. 2023, Juara 1 Putri volleyball tournament Bhakti Cup, di SMK Bhakti Loa Janan.
Ke depannya, kami berharap semoga para siswa berbakat di bidang olahraga ini dapat sukses dan menjadi pemain voli professional. Kami juga berharap semoga lebih banyak lagi siswa SMP Negeri 1 Anggana yang dapat meraih prestasi, baik di wilayah Kukar pada khususnya dan di Kaltim pada umumnya. Semoga prestasi yang mereka dapatkan juga bisa membawa mereka meneruskan ke jenjang selanjutnya melalui beasiswa prestasi.